Thursday, May 10, 2012

Jatuhnya Pesawat Sukhoi Super Jet 100

Arena Berita Dunia - Pesawat Sukhoi Superjet-100 hilang kontak di kawasan Gunung Salak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (9/5/2012).

Belum diketahui pasti penyebab hilangnya pesawat tersebut. Namun informasi yang dihimpun, pesawat tersebut telah hilang dari radar.

Menurut Humas Lapangan Terbang Atang Sandjaya Mayor Lubis, dari informasi yang dihimpun, pesawat tersebut terbang untuk melakukan uji penerbangan dari bandara Halim Perdanakusuma, namun hilang dari radar sekira pukul 14.00 WIB.

Pesawat Sukhoi Super Jet 100 Hilang Di Gunung Salak


Pesawat komersial Sukhoi Super Jet (SJ) 100 hilang kontak di sekitar Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat, menjelang sore ini.

“Ada sekitar 40 orang di dalam pesawat,” ujar Humas Kementerian Perhubungan, Bambang S Ervan, saat dikonfirmasi Okezone, Rabu (9/5/2012).

Dia menambahkan, pesawat belum memiliki nomor registrasi penerbangan karena masih dalam tahap perkenalan di pasar Indonesia.

“Ini sudah penerbangan beberapa kali dari Halim Perdanakusuma, namun tadi pesawat hilang kontak,” ujar Bambang.

Sukhoi Super Jet 100 Hilang Kontak Di Ketinggian 6.200kaki

Pesawat Sukhoi Super Jet (SSJ) 100 hilang kontak di ketinggian 6.200 kaki. Pesawat yang dipiloti warga Rusia itu sempat terbang di ketinggian 10 ribu kaki atau sekira 3.000 meter, kemudian meminta izin untuk menurunkan ketinggian.

Diberitakan Kantor Berita Rusia, Ria Novosti, pesawat yang mengangkut sekira 40 orang itu hilang dari Radar di posisi 40 nautical mil dari Jakarta. Posisinya diperkirakan berada di kawasan hutan daerah Bogor, Jawa Barat.

“Pesawat SSJ-100 tiba di Jakarta sebagai bagian tour di enam negara Asia. Sebelumnya pesawat sudah unjuk kebolehan di Myanmar, Pakista, Kazakhstan,” demikian dilaporkan Ria Novosti, Rabu (9/5/2012).

Setelah Indonesia, pesawat yang mampu mengangkut 98 penumpang itu akan diperkenalkan di Laos dan Vietnam.

United Aircraft Corporation pada Februari lalu menyebutkan, Rusia akan mengekespor 10 unit SSJ-100 selama 2012 ini. Negara yang akan dikirim di antaranya Meksiko, Laos, dan Indonesia.

Berikut Nama Penumpang Yang Berada Di Pesawat Sukhoi Superjet 100


Pesawat Sukhoi Superjet-100 hilang kontak di kawasan Gunung Salak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (9/5/2012) menjelang sore tadi.

Berdasarkan informasi yang dihimpung Okezone di Bandara Halim Perdanakusuma, ada 41 nama penumpang yang dijadwalkan terbang. Namun lima di antaranya tidak jadi ikut dalam penerbangan.

1. Kornel M Sihombing (DI)             
2. Edi Satrio (Pelita Air)                            
3. Darwin Pelani (Pelita Air)                        
4. Gatot Purwoko (Airfast)                      
5. Budi Rizal (Putera Antha Dirgantara)                                
6. Syafrudin (Carpedrem Mandiri)                                  
7. Peter Adler (Sriwijaya)                            
8. Herman Sulaji (Air Maleo)                       
9. Donardi Rahman (Aviastar)                    
10. Eloni (Kartika)                                              
11. Hurdiana Wiyanda (Kartika)                
12. Arif Wahyudi (TR)                         
13. Nam Tran (Snecma)                           
14. Rudi Dermawan (IndoAsia)                 
15. Ahmad Fazal (IndoAsia)                  
16. Irsad Kamil (IndoAsia)                        
17. Edward Edo M (IndoAsia)
18. Steven Kamachi (IndoAsia)   
19. Reifyan S. (PT KAL)
20. Indra Halim (PT KAL)
21. Kapten Aan (Kartika Air)
22. Rosi Witan (Skya Aviation)
23. Nur Ilmawati (Sky Aviation)
24. Aditya (Sky Aviation)
25. Anggi (Sky Aviation)
26. Yusuf Ari Wibowo (Sky Aviation)
27. Maria Marsela (Sky Aviation)
28. Heni Stevani (Sky Aviation)
29. May Syaroh (Sky Aviation) 
30. Dewi Mutiara (Sky Aviation)
31. Susana Vamella (Sky Aviation)
32. D. Yusuf (Majalah Angkasa)
33. Aditya Sukardi - Trans Tv
34. Ismie - Trans Tv
35. Dody Afiantara - Majalah Angkasa 
36. Femi Adi - Bloomberg

Berikut nama-nama yang tidak jadi ikut dalam penerbangan:

1. Andika Monoarfa
2. Suharso Monoarfa
3. Tedi Sarwoko
4. Juliano K.
5. Ganes Armand


sumber:okezone.com

<a href="http://instaforex.com/?x=ERTY">InstaForex</a>

0 comments:

Post a Comment

Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125