Tuesday, July 31, 2012

4.000 Muslim Rohingya Tewas Dan 8.000 Lainnya Hilang

0 comments
Arena Berita Dunia - Pembantaian terhadap Muslim Rohingya sudah berlangsung sejak lama, tetapi belum diketahui jumlah pasti korban pembantaian tersebut. Tetapi seorang jurnalis Muslim Rohingnya mengatakan, sekira 4.000 warga Muslim Rohingya dilaporkan tewas dibantai.

Direktur Kalaban Press Network Tin Soe mengatakan, kekerasan yang menimpa etnis Rohingya terjadi karena provokasi dari warga Budha dan disertai dari laporan yang diatur oleh media. Soe mengklaim, laporan palsu dari kasus pemerkosaan dan pembunuhan perempuan Budha oleh tiga warga Muslim bulan lalu, diketahui sebagai sebuah rekayasa.

Hal ini pun memicu pembantaian yang meluas terhadap Muslim Rohingya. Tetapi, Soe menilai berita mengenai pemerkosaan dari perempuan Muslim, penyiksaan dan pembantaian dari Muslim Rohingya, hingga kini tidak mendapatkan perhatian besar dari media.

Menurut Soe, sebelum kedatangan pemantau HAM Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), beberapa skenario sudah diatur oleh pemerintah. Mereka mengatur agar warga Budha di Rakhine, berlindung di kuil-kuil dan sekolah agar para pemantau PBB melihat mereka sebagai korban kekerasan komunal. Sementara pemukiman pengungsi Rohingya disebar dalam jarak jauh, agar pemantau PBB yakin pemukiman itu kosong.

Sejak laporan mengenai pembantaian itu mulai menarik perhatian media internasional, warga budha mulai mengintensifkan serangan mereka terhadap warga Muslim dan membantai 10 Muslim Rohingya. "Sejak 29 Mei, hampir 4.000 Muslim Rohingya dibantai dan nasib dari 8.000 lainnya tidak diketahui. Mereka pun dianggap hilang," ujar Tin Soe, seperti dikutip Today Zamman, Selasa (31/7/2012).

Kini kekhawatiran tertuju pada Muslim Rohingya yang hilang. Ada kabar bahwa mereka ditahan di penjara atau dikubur dalam kuburan massal. Tetapi Pemerintah Myanmar menolak menanggapi laporan dari Tin Soe.

Soe mengatakan, wilayah yang bisa dilanda masalah umumnya berada di wilayah Sungai Naf yang membelah Myanmar dan Bangladesh. "Kota Maundaw dan Bulhidaumg adalah beberapa kota dimana pembantaian sistematik terjadi," tutur Soe.

Bagi Soe solusi dari masalah ini adalah negosiasi antara Muslim Rohingya, etnis Rakhine dan Pemerintah Myanmar. Hingga kini ada sekira tiga juta warga Muslim Rohingya bermukim di Myanmar. Sementara 500 ribu lainnya, mengungsi di Bangladesh dan satu juta lainnya tersebat di beberapa negara.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Film "The Dark Knight Rises" Kembali Menuai Masalah

0 comments
Arena Berita Dunia - Film "The Dark Knight Rises" terus menuai permasalahan. Pihak Kepolisian Meksiko melaporkan, seorang pria yang menggunakan topeng ski dan membawa senjata melakukan perampokan saat film "Batman" itu tengah diputar.

Kejadian ini terjadi saat pria yang tidak diketahui namanya itu masuk ke dalam penjualan tiket dan meminta paksa diberikan uang hasil penjualan tiket, kepadanya. Polisi melaporkan pelaku menggunakan pakaian berwarna hitam, seperti halnya yang dipakai "Batman".

Perampokan dilaporkan berlangsung ketika film "The Dark Knight Rises" tengah diputar. Tidak ada korban jiwa dilaporkan dalam kejadian ini. Sementara pemutaran film dilaporkan tetap berlangsung. Demikian diberitakan Associated Press, Selasa (31/7/2012).

Insiden ini seperti mengulang peristiwa penembakan yang terjadi di sebuah bioskop di Colorado, Amerika Serikat (AS) 20 Juli lalu. Saat itu, James Holmes mengamuk dan melepaskan tembakan membabi buta ke arah penonton yang tengah menikmati pemutaran perdana "The Dark Knight Rises".

Akibat ulah pemuda berusia 24 tahun tersebut, 12 orang dilaporkan tewas di hari kejadian berlangsung. Sementara seorang lainnya tewas setelah menjalani perawatan. Insiden itu juga menyebabkan 58 orang terluka. Tiga orang warga negara Indonesia (WNI) dilaporkan turut terluka dalam kejadian ini, tetapi kondisi mereka stabil setelah mendapatkan perawatan dari petugas medis.

Sementara James Holmes menjalani proses peradilan di Pengadilan Colorado. Dirinya didakwa 142 tindakan kejahatan, termasuk dakwan pembunuhan tingkat satu.

Holmes yang merupakan mahasiswa jurusan neurologi, dihadapkan pada ancaman hukuman mati. Tetapi vonis terhadap Holmes belum dilakukan, mengingat proses persidangan masih berjalan.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Debut Arthur Irawan Di Espanyol Menuai Pujian

0 comments
Arena Berita Dunia - Debut pramusim Arthur Irawan di Espanyol B berakhir manis. Kapten Espanyol B Fran Miranda bahkan secara khusus memuji penampilan remaja asal Indonesia berusia 19 tahun tersebut.

Pemain kelahiran Surabaya itu diturunkan sebagai starter saat beruji coba melawan Taredell pada Sabtu kemarin. Dalam pertandingan tersebut, Espanyol B alias tim Cadangan Espanyol berhasil menang 3-1.

Arthur bermain selama 45 menit sebelum diganti saat turun minum. Meski, hanya bermain satu babak, performa Arthur di posisi bek kanan impresif.

Selanjutnya, Arthur akan bersiap melakoni laga melawan sesama Segunda B (Divisi Tiga Spanyol) Reus Deportieu. Pertandingan tersebut akan digelar pada Sabtu (4/8) lusa.

“Awalnya, saya sempat nervous melawan Taradell, tapi kemudian saya bisa beradaptasi dan sangat menikmatinya. Kapten tim cadangan Fran Miranda berkata kepada saya bahwa saya patut bangga dengan penampilan tersebut,” kata Arthur seperti dikutip dari Goal, Selasa (31/7/2012).

“Saya tahu saya baru saja membuat langkah besar, dipromosikan dari Juvenile (tim muda) ke Reserve (tim cadangan), tapi saya merasa mampu mengatasinya dengan baik di minggu-minggu pertama ini,” ungkap Arthur.

“Setelah berlatih dengan intens selama seminggu ini di Pegunungan Pyrenees, kami kini telah kembali ke Barcelona dan bersiap melakoni laga persahabatan berikutnya kontra Reus,” tandas Arthur.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Kejamnya Perlakuan Myanmar Terhadap Rohingya

3 comments
Arena Berita Dunia - Relawan Turki dari Foundation for Human Rights and Freedoms and Humanitarian Relief (IHH) dan para jurnalis yang mengunjungi Negara Bagian Arakan, Myanmar, menceritakan kisah mengenaskan yang terjadi pada Muslim Rohingya. Pelanggaran HAM di wilayah itu dinilai sudah sangat berat.

Relawan IHH mengutip pernyataan-pernyataan dari ribuan warga Rohingya yang baru saja tiba di Bangladesh. Said Demir, relawan yang sudah mengunjungi Arakan sebanyak 30 kali mengatakan, dunia masih terdiam dalam menyikapi kekerasan terhadap Rohingya.

Demir menyaksikan seorang perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang mengajukan pertanyaan ke warga Rohingya tentang situasi di Arakan. Namun pertanyaan itu diajukan olehnya di depan Pemerintah Myanmar. Warga Rohingya itu pun tidak berani mengatakan hal yang sebenarnya terjadi, karena mereka takut diancam mati.

Sementara itu jurnalis dari kantor berita AHaber, Fatih Er, mengatakan bahwa Pemerintah Myanmar memotong aliran listrik di wilayah Arakan dan para pasukan pun diperintahkan untuk menembak siapapun yang bergerak. Fatih mendeskripsikan hal itu sebagai peristiwa yang sangat mencekam.

"Saya bukanlah seseorang yang emosional, namun situasi di wilayah ini sangat mengejutkan," ujar Fatih Er, dalam keterangan tertulis IHH yang diterima Okezone, Selasa (31/8/2012).

Jurnalis dari media Turki lainnya, Osman Sagirli, juga melaporkan, 400 ribu warga Rohingya terpaksa melarikan diri dari rumahnya Namun PBB melaporkan, jumlah warga yang eksodus mencapai 22 ribu.

Sagirli pun mengutip pernyataan salah satu warga Rohingya yang mengatakan, para pasukan Myanmar tidak menembak warga karena satu peluru yang ditembakkan sangat berharga. Para pasukan justru mengubur warga etnis minoritas itu hidup-hidup.

"Bocah 12 tahun merengek dan memohon pada saya dengan mengatakan, 'selamatkan kami.' Ini merupakan realita di sebuah wilayah dan di manakah PBB? Sebagai seorang jurnalis saya sudah sering memasuki kamp-kamp pengungsi namun krisis yang terburuk ada di wilayah ini," ujar Sagirli.

Para relawan dan jurnalis itu menggelar konferensi pers di IHH Center, Istanbul, Turki. Lewat konferensi pers itu, disimpulkan bahwa ada banyak pelanggaran HAM berat yang terjadi di Arakan, Myanmar.

Pelanggaran HAM itu antara lain adalah, pembantaian, penahanan, penyiksaan, diskriminasi etnis dan religi, pencabutan kewarganegaraan, serta pengusiran warga Muslim Rohingya. Selain itu, ada pula, larangan bepergian, larangan menikah, penghancuran kultur dan nilai-nilai adat, serta tekanan yang dilakukan warga Budha Myanmar terhadap Muslim.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

BMW Siapkan Pesaing Porsche Macan

0 comments
Arena Berita Dunia - BMW nampaknya akan serius menggeluti kendaraan disegmen crossover. Buktinya pabrikan mobil mewah asal Jerman ini sedang menyiapkan satu crossover yang akan disandingkan dengan Porsche Macan.

Untuk bertanding dengan Porsche Macan, BMW nantinya akan menyiapkan X4M versi kinerja tinggi yang tenaganya diklaim setara dengan crossover terbaru Porsche yang dijadwalkan akan meluncur pada 2013 mendatang. Demikian dilansir Inautonews, Selasa (31/7/2012).

Kabarnya, BMW X4M ini akan dibekali mesin segaris yang setara dengan mesin N55 enam silinder dengan sedikit revisi yang ditemukan pada varian M3 serta penambahan turbo V6 yang dapat memuntahkan daya keluar 360 tenaga kuda.

Sedangkan untuk model, X4M ini akan mengambil versi kecil dari X6 dan dipadukan dengan X3. Crossover terbaru BMW ini dijadwalkan meluncur ke pasar pada 2014 mendatang.

Sementara untuk rivalnya, Porsche Macan dibekali mesin V6 3.0-liter twin turbo yang dapat menyemburkan daya keluar 359 tenaga kuda. Mesin lainnya seperti 2.0-liter turbocharged yang mampu mengembangkan 220 tenaga kuda.

Dengan kapasitas mesin tersebut Macan mampu berlari dari 0 sampai 100 km/jam hanya dalam 7,5 detik, sebelum meraih top speed mencapai 230 km/jam (143 mph).(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Monday, July 30, 2012

Kisah Sekolah SMA Don Bosco Dan Kasus Bullying

0 comments
Arena Berita Dunia - Pelaku kasus bullying di SMA Don Bosco, Pondok Indah diketahui melakukan penganiayaan hanya kepada siswa yang bukan berasal dari SMP Don Bosco.

"Mereka tidak akan melakukan penganiayaan dari anak alumni SMP Don Bosco yang sekolah di sana, yang tidak termasuk, baru mereka aniaya. Mereka memukul, menyundut rokok, dan mengancam. Mereka membawa korban jauh dari guru. Hasil visum juga ada tanda bekas penganiayaan,” kata Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Hermawan, di Mapolres Jakarta Selatan, Minggu (29/7/2012).

Saat ini, dikatakan Hermawan, lima korban juga masih trauma. "Korban masih trauma pada kejadian tersebut karena masih di bawah umur. Kami sarankan kepada siswa SMA agar segera melaporkan karena bisa dijerat," paparnya.

Kendati demikian Hermawan menjelaskan, pelaku yang masih di bawah umur tetap akan diproses secara hukum karena melakukan tindak penganiayaan tersebut.

"Melakukan pengancaman juga dapat dijerat, pelaku langsung dapat ditangkap apalagi melakukan pemukulan," tutupnya.


Korban Bullying Don Bosco Sempat Dipaksa Minum Bir


Tak hanya mengalami kekerasan dan ancaman, korban bullying di SMA Seruni Don Bosco juga sempat dipaksa untuk meminum bir.

Demikian dikatakan Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Imam Sugianto. "Hasil pemeriksaan sementara, satu orang dipaksa minum bir. Mereka akan diancam kalau enggak mau minum bir," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Imam Sugianto di kantornya, Senin (30/7/2012).

Korban yang menolak minum bir lantas dianiaya oleh terduga pelaku dengan ditempeleng dan disundut dengn rokok di bagian tubuh korban. Bullying ini diduga dilakukan oleh siswa kelas XII kepada siswa kelas X yang merupakan siswa yang baru di sekolah tersebut.

Saat ini, proses penyelidikan kasus ini masih terus berjalan. Polisi sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan melakukan rekonstruksi. Namun, pihak sekolah hingga saat ini belum diperiksa.

Polisi sudah menetapkan sembilan terduga pelaku yang merupakan siswa kelas XII. Nantinya dari kesembilan terduga pelaku ini akan ditetapkan sebagai pelaku bullying beserta perannya masing-masing. Mereka adalah KA, RR, RN, HD, AK, AW, SA, SJ, dan GC. Sedangkan korban yang diperiksa sudah lima orang yang merupakan siswa kelas X.

Kasus Bullying SMA Don Bosco ini terungkap dari seorang siswanya yang melapor ke Polres Jakarta Selatan, pada Rabu 25 Juli malam. Dalam laporannya, Ary yang merupakan siswa baru di Don Bosco menyebut dirinya dianiaya oleh 18 orang kakak kelasnya. Dia juga melampirkan hasil visum di bagian tengkuk akibat luka sundutan.

9 Pelaku Bullying di Don Bosco Terancam 5 Tahun Penjara


Polisi akan menjerat sembilan pelaku kasus dugaan bullying di SMA Don Bosco, Pondok Indah, dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. Sembilan pelaku tersebut adalah AD, AK, AW, KA, Her, HJ, SH, SJ, dan GC. Mereka adalah siswa di sekolah yang sama.

"Semua pelaku adalah anak SMA Don Bosco," kata Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Hermawan, di Mapolres Jakarta Selatan, Minggu (29/7/2012).

Dijelaskannya, saat ini sudah lima orang yang menjadi korban dan sudah melapor. Pihaknya akan mengkonfrontir korban dengan para pelaku.

"Kami yang menangani kasus ini akan melakukan konfrontir terhadap korban dan terduga pelaku untuk menetapkan pelaku dalam kasus ini. Polres Jakarta Selatan akan menjadwalkan konfrontir ini pekan depan. Saat ini sudah menjadi lima korban, empat korban di TKP dan satu lainnya berbeda tempat dengan pelaku yang sama," paparnya.

Saat ini sembilan pelaku tersebut masih diperiksa sebagai saksi, setelah diperiksa lebih lanjut baru akan diketahui peranannya masing-masing.

" Pasal yang disangkakan kepada pelaku adalah Pasal 170 KUHP dan Pasal 60 UU Perlindungan Anak," pungkas Hermawan.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Wah, Puluhan Ibu-Ibu Mendatangi Rumah Ibunda Jokowi

0 comments
Arena Berita Dunia - Puluhan ibu-ibu dari Kadipiro, Solo, Jawa Tengah, tiba-tiba mendatangi kediaman ibunda calon gubernur DKI Jakarta Joko Widodo di Jalan Plaret Raya Rt01/7 Solo.

Kedatangan massa yang diam-diam itu cukup merepotkan sejumlah petugas pengamanan. Pasalnya, selama bertarung di Pilkada DKI Jakarta sejumlah petugas ditempatkan untuk menjaga kediaman keluarga.

Sejumlah petugas baik berbaju preman maupun berseragam resmi, langsung memasuki halaman kediaman Jokowi. Taruna-taruna Kepolisian yang dipimpin langsung Kasubag Humas Polresta Solo, AKP Sis Raniwati, juga diturunkan menjaga rumah Wali Kota Solo itu.

Rupanya kedatangan sejumlah warga yang mayoritas Ibu-ibu ke rumah kediaman Ibunda Jokowi ini tidak terlebih dahulu memberitahukan kepada pihak Kepolisian.

"Bukannya apa-apa, kami ditugaskan untuk mengawal keluarga Cagub DKI Jakarta  hingga proses pemilukada selesai. Terus terang kami tidak dapat informasi terkait acara ini. Jadi kami wajib turun langsung," keluh AKP Sis Raniwati, kepada para wartawan,di kediaman Jokowi,Solo,Jawa Tengah,Sabtu (28/7/2012).

Setelah mendapatkan penjelasan, akhirnya Kepolisian membiarkan aksi dukungan ibu-ibu kepada Jokowi ini tetap berlangsung.

Sementara itu di hadapan Sujiatmi Notomiatdjo, ibunda Jokowi, sejumlah Ibu-ibu warga Kadipiro, Solo, Jawa Tengah, itu memberikan dukungan moril kepada Jokowi di putaran kedua Pemilukada DKI Jakarta.

Bahkan warga menanyakan langsung apa resep mendidik anak hingga sesukses Jokowi menjadi pemimpin Kota Solo selama dua periode, termasuk memenangkan putaran pertama pemilukada DKI Jakarta.

Setelah puas memberikan dukungan langsung kepada Jokowi melalui Ibundanya, para warga Kadipiro ini akhirnya kembali pulang.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Kehadiran Messi Membuat Barcelona Mengamuk

0 comments
Arena Berita Dunia - Barcelona mengamuk dan membantai Raja Casablanca 8-0 dalam laga pramusim pada Minggu pagi WIB. Lionel Messi sukses mengemas hattrick.

Bertanding di Grand Stade, Casablanca, Maroko, Barcelona terbukti terlalu tangguh bagi klub terbaik Negeri Maghribi tersebut. Pada babak pertama saja, Azulgrana sudah unggul 5-0.

Alexis Sanchez mengawali pesta gol Barca pada menit ke-14. Penyerang Chile tersebut tinggal mendorong bola ke gawang kosong setelah melakukan kerja sama apik dengan Daniel Alves.

Barcelona baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-34. Umpan terobosan menawan dari Ibrahim Affelay kepada Messi diselesaikan La Pulga dengan tanpa cela.

Messi lantas mencetak gol keduanya empat menit kemudian pada menit ke-38. Berawal dari keberhasilan merebut bola dari kaki lawan, Messi berhasil menyelesaikan serangan balik cepat.

Seolah tak mau kalah, Alexis Sanchez pun membuat gol kedua pada menit ke-41 memanfaatkan bola rebound hasil tendangan Daniel Alves. Messi pantas dinobatkan sebagai man of the match saat akhirnya berhasil mencetak hattrick pada menit ke-45, kali ini bekerja sama giliran Alexis Sanchez yang memberi umpan.

Setelah turun minum, Barcelona sedikit menurunkan intensitas serangan. Namun, tetap saja mereka mampu menambah pundi-pundi golnya.

Daniel Alves membuat kedudukan menjadi 6-0 saat eksekusi penaltinya pada menit ke-58 berhasil menjebol gawang tuan rumah. Pesta gol Barcelona akhirnya digenapi oleh youngster di akhir-akhir pertandingan.

Sergi Roberto dan Gerard Deulofeu masing-masing mencetak gol pada menit ke-87 dan ke-89. Barcelona pun menutup pertandingan dengan skor sensasional 8-0.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Bangkai Binatang Aneh Ditemukan Di Pantai New York

0 comments
Arena Berita Dunia - Bangkai dari binatang aneh di pantai New York, Amerika Serikat (AS) menimbulkan tanda tanya besar. Binatang ini pantas disebut monster, karena jenisnya tidak diketahui.

Pihak Dinas Pertamanan New York bersikeras bahwa binatang itu adalah babi yang hanyut terbawa air sungai. Tetapi saat diteliti, binatang itu sama sekali tidak mirip dengan babi, anjing ataupun tikus.

Meski pihak pertamanan menilai binatang itu sebagai babi, tetapi dari kakinya tidak memperlihatkan seperti halnya seekor babi. Bahkan binatang itu memiliki lima jari pada kakinya, yang berbeda dari babi.

"Kami terkejut dengan penemuan itu, dan mengambil kamera serta mengambil foto binatang aneh ini. Saya yakin ini bukanlah seekor babi. Kakinya sama sekali tidak mirip dengan babi dan memiliki lima jari dari keempat kakinya," ujar Denise Ginley yang menemukan binatang aneh tersebut, seperti dikutip Orange, Senin (30/7/2012).

"Saya kira (binatang) itu sebagai tikus raksasa, tetapi bisa jadi juga monster," imbuhnya.

Banyak spekulasi menyertai penemuan monster ini. Warga yang melihat foto binatang itu mengatakan, binatang ini adalah hasil eksperimen yang gagal dari pemerintah.

Tetapi pihak dinas pertamanan kembali membantah binatang itu adalah hasil eksperimen. Mereka bersikeras binatang itu adalah seekor babi yang hanyut.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Saturday, July 28, 2012

Rusia Siap Bangung Pangkalan Militer Di Kuba Dan Vietnam

0 comments
Arena Berita Dunia - Rusia menggelar dialog mengenai rencana pembangunan pangkalan angkatan laut di negara bekas mitra Uni Soviet, Kuba dan Vietnam, serta Seychelles. Selama ini, Rusia juga memiliki pangkalan angkatan laut di Suriah.

"Benar, kami sedang bekerja untuk membangun pangkalan angkatan laut di luar wilayah Rusia. Kami juga sedang membicarakan masalah teknis untuk membangun pangkalan di Kuba, Seychelles dan Vietnam," ujar pejabat militer Rusia Laksamana Voktor Chirkov, seperti dikutip RIA Novosti, Sabtu (28/7/2012).

Pada era Perang Dingin, Uni Soviet mendirikan basis militer di wilayah selatan Vietnam, Cam Ranh. Selain itu, adapula di Suriah, Tartus. Namun pada 2002 silam, Presiden Vladimir Putin menutup pangkalan militer itu.

Putin juga menutup pusat intelijennya yang ada di Kuba pada saat Putin baru saja naik ke kursi presiden. Bersamaan dengan itu, Negeri Beruang Merah juga mencoba untuk memperbaiki hubungan bilateralnya dengan Amerika Serikat (AS).

Namun belakangan ini, hubungan Rusia dan AS kembali memburuk, terutama pada saat Putin meraih priode ketiganya sebagai Presiden Rusia. Putin juga terlihat mulai merangkul negara-negara bekas rekan Soviet.

Menurut laporan dari sejumlah media, Rusia juga dikabarkan hendak membangun pangkalan militer di salah satu negara Afrika, Djibouti. Pembangunan basis militer itu juga tidak menuai kecurigaan dari AS, karena AS pun membangun hubungan yang baik dengan negara-negara bekas mitra Soviet.

"Pemerintah Rusia memiliki kepentingan yang beragam di belahan dunia ini. Mereka berhak untuk memenuhi tuntutan itu," ujar juru bicara Pentagon, George Little.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Oscar Dos Santos Resmi Berseragam "The Blues"

0 comments
Arena Berita Dunia - Akhirnya, usaha Chelsea untuk mendapatkan Oscar dos Santos tidak sia-sia. Oscar menjadi pemain asal Brasil keempat yang berhasil direkrut oleh The Blues.

Memang, manajemen Chelsea tidak menyebutkan berapa besar jumlah transfer yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan Oscar dari Internacional. Namun, media memperkirakan dananya mencapai sekira 20 juta poundsterling.

Sebelumnya, Oscar mengatakan tidak mau memikirkan mengenai kepindahannya ke Stamford Bridge. Pemain 20 tahun ini hanya fokus membela Brasil di ajang Olimpiade untuk mendapatkan medali emas.

“Sama seperti tim lain, saya sedang fokus untuk memenangkan medali emas Olimpiade. Mereka sedang mengusahakannya untuk saya dan terus memberikan informasi kepada saya. Saya hanya fokus bermain di sini, berkembang dan bermain semakin baik,” ujar Oscar.

“Jika saya pergi ke Chelsea, maka ini seperti mimpi menjadi kenyataan. Chelsea adalah salah satu pemain tim hebat di Eropa dan saya sangat yakin akan tampil baik di Olimpiade, jika saya pergi ke Chelsea, saya akan senang,” lanjutnya, dilansir dari Eurosport, Kamis (26/7/2012).

Oscar menjadi pemain keempat yang direkrut The Blues. Sebelumnya, armada Roberto Di Matteo itu berhasil mendatangkan Eden dan Thorgan Hazard, serta pemain asal Jerman Marko Marin.

Sementara itu, Oscar menjadi pemain asal Brasil keempat yang berhasil didatangkan oleh Chelsea. Sebelumnya, juara bertahan Liga Champions ini berhasil mendatangkan David Luiz, Ramires dan juga pemain muda Lucas Piazon.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Salah Satu Aktor "The Raid" Dapat Peran Di Fast And Furious 6

0 comments
Arena Berita Dunia - Bintang film The Raid, Joe Taslim disebut terpilih menjadi salah satu pemain di film Hollywood, Fast and Furious 6. Terpilihnya Joe tentu makin menambah deretan aktor film The Raid yang bermain dalam film produksi Hollywood.

Sebelumnya, sang pemeran utama The Raid, Iko Uwais disebut akan beradu akting dengan Keanu Reeves di film Man of Tai Chi. Di film Fast and Furious 6, Joe Taslim akan beradu akting bersama Dwayne Johnson atau lebih dikenal sebagai The Rock, Jordana Brewster, Tyrese Gibson dan Michelle Rodriguez.

Di film garapan sutradara Justin Lin itu Joe berperan sebagai Jah yang merupakan seorang pembunuh berdarah dingin. Joe saat ini sepertinya sedang berada di London untuk syuting. Film yang akan dirilis bulan Mei 2013 itu rencananya akan syuting di London dan Jerman.

"For those who asking i am not here for Olympic, I am here for something else,.. tapi yang pasti akan dukung tim Indonesia yang bertanding," ucap Joe dalam akun Twitternya, Sabtu (28/7/2012). (OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

[Video] : Highlights Benfica Luluh Lantahkan Madrid

0 comments
Arena Berita Dunia - Raksasa Spanyol, Real Madrid, dipermalukan tuan rumah Benfica pada laga persahabatan yang digelar di stadion Da Luz, Lisbon Sabtu (28/7/2012). Tak tanggung-tanggung The Eagles taklukan Los Blancos dengan skor akhir 5-2.

Pada awal babak pertama, Benfica mencoba mengambil inisiatif pertandingan. Alhasil pada menit kelima The Eagles, julukan Benfica mampu mencetak gol cepat lewat Javi Garcia memanfaatkan tendangan bebas dari kanan.

Sontak gol cepat tersebut mengejutkan para punggawa Madrid dan membuat mereka balik menyerang. Beberapa upaya dilakukan oleh Los Blancos termasuk peluang dari Angel Di Maria yang masih bisa diamankan oleh kiper tuan rumah, Artur.

Tapi pada menit ke-18, Jose Callejon mencetak gol penyeimbang, usai menerima umpan dari Di Maria. Tanpa kesulitan, Callejon dengan tenang menceploskan bola yang dikawal Artur.

Usai mencetak pertama Madrid, Callejon kembali menunjukkan ketajamannya dengan mencetak gol kedua. Kali ini hasil umpan dari striker Gonzalo Higuain. Menit ke-20, Madrid balik memimpin dengan skor 2-1.

Tak berselang dua menit, Benfica kini menyeimbangkan kedudukan menjadi 2-2. Adalah Axel Witsel yang berhasil mencetak gol kedua tuan rumah, setelah meamnfaatkan umpan dari Carlos Martins. Skor 2-2 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Benfica terus melakukan serangan. Meski Madrid masih diperkuat oleh Kaka dan Higuain di lini gedor mereka. Bahkan publik tuan rumah langsung loncat kegirangan bersamaan setelah timnya kembali unggul pada menit ke-53.

Lewat aksi dari Martins yang dari sudut kanan dengan memberikan umpan ke Enzo Perez. Tanpa ampun Perez menaklukan Adan, sekaligus membuat Benfica memimpin 3-2 atas Los Blancos.

Bahkan Benfica kembali memperbesar keunggulan menjadi 4-2. Martins yang sebelumnya memberi assist kepada dua gol Benfica sebelumnya, kini menjebol sendiri gawang Madrid.

Lima menit menjelang usai, derita Madrid bertambah, ketika Perez menciptakan gol keduanya di pertandingan ini. Dan Adan pun harus memungut bola untuk kelima kalinya, pemandangan berbeda disuguhkan oleh supporter Benfica yang terlarut dalam pesta gol timnya, meski berstatus laga persehabatan.

Susunan Pemain
BENFICA (4-2-3-1): Artur; Maxi, Luisao, Garay, Melgarejo; Javi,Carlos Martins, Nolito,Witsel, Gaitán; Cardozo

REAL MADRID: (4-2-3-1) Adan; Juanfran, Nacho, Varane, Juanfran; Granero, Lass; Kaka, Callejon, Di María; Higuain Berikut video highlights Friendly Match Benfica Vs Real Madrid :
(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Inilah Kronologi Pemblokiran Jalan Tol Jatibening

0 comments
Arena Berita Dunia - Ribuan warga memblokir ruas jalan tol Jatibening, Kota Bekasi tadi pagi. Tak hanya itu, warga mengamuk dengan membakar satu unit mobil milik Jasa Marga.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan, kejadian ini dipicu penutupan akses masuk warga menuju terminal bayangan yang ada di rest area tol Jatibening oleh petugas Jasa Marga.

"Awalnya pada jam 02.00 WIB tadi pagi dini hari, itu Jasa Marga menutup akses masyarakat yang biasanya masuk ke terminal bayangan," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (27/7/2012).

Saat itu, akses warga menuju terminal bayangan arah Jakarta maupun Cikampek ditutup dengan pagar besi yang dilas. Seperti biasa, pada pagi hari sekira pukul 05.00 WIB, masyarakat mulai mendatangi pintu tersebut untuk berpergian. Namun, mendapati pintu sudah ditutup pagar besi setinggi dua meter.

"Karena ditutup dan makin lama makin banyak mulai muncul reaksi, sampai akhirnya spontan membakar mobil pick up Jasa Marga kemudian ban dan menutup tol dengan cara duduk dan tiduran di tengah jalan tol," jelasnya.

Melihat kemarahan warga, aparat Polda Metro Jaya dan Polres Bekasi coba melakukan dialog dengan warga dipimpin Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Suhardi Alius, Kepala Biro Operasional dan Kapolres Kota Bekasi. Dialog diupayakan agar kerusuhan tidak melebar.

"Kita isolasi masyarakat sekitar yang ditokohkan. Kemudian dari koordinasi didapat kesepakatan untuk supaya arus tidak lama macet supaya situasi cepat dikendalikan akhirnya diambil keputusan untuk membuka kembali pagar yang ditutup Jasa Marga," ungkapnya.

Setelah akses menuju terminal bayangan dibuka, suasana mulai mencair. Begitu juga dengan arus lalu lintas jalan tol yang sebelumnya sempat macet parah kembali normal. "Ini solusi dipakai untuk jangka pendek. Untuk supaya mencairkan kondisi pada saat itu," paparnya.

Kedepan, tambahnya, harus ada pertemuan antar stake holder atau yang berkompeten seperti Jasa Marga, Kapolres, Bupati dan tokoh setempat untuk mencari solusi yang tepat guna memecahkan masalah ini.

"Kita harapkan ada win win solution, Jasa Marga bisa berjalan dengan baik jalan tolnya sesuai ketentuan, masyarakat juga dapet akses bagaimana mendapatkan angkutan umum tidak terlalu jauh dari tempat tinggal mereka," pungkasnya.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Relawan Bulan Sabit Merah Siap Hadir Ke Rohingya

0 comments
Arena Berita Dunia - Setelah kelompok militan Taliban yang siap membantu kau muslim di Rohingya. Kini giliran relawan Bulan Sabit Merah di Turki siap mengulurkan bantuan ke warga Muslim Rohingya yang tinggal di kamp-kamp di sekitar perbatasan Bangladesh dan Myanmar. Mereka lari dari Arakan, Myanmar untuk menyelamatkan diri dari kekerasan.

Ketua Bulan Sabit Merah Turki Ahmet Lutfi Akar mendesak komunitas internasional agar mengambil tindakan, guna menyelamatkan warga Muslim Rohingya. Akar juga sudah mengadakan kontak dengan Pemerintah Myanmar untuk membantu warga minoritas itu.

"Kami ingin pergi ke Myanmar untuk menolong warga Muslim yang hidup di sana. Kami sudah mengadakan kontak dengan Pemerintah Myanmar dan Palang Merah Myanmar. Saat ini, kami masih menunggu respons dari mereka," ujar Akar, seperti dikutip Anadolu, Sabtu (28/7/2012).

"Bila kami berhasil meyakinkan mereka, kami akan menggelar operasi penyelamatan di sana. Kami juga berharap sanggup menarik atensi komunitas internasional mengenai isu ini," imbuhnya.

Akar dan anggota Bulan Sabit Merah lainnya berniat membangun kamp baru untuk warga Rohingya. Mereka pun siap menyediakan dapur umum di Bangladesh, yang dapat dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan pangan warga Muslim itu.

Selama ini, perhatian komunitas internasional terhadap isu Rohingya masih sangat minim. Namun Organisasi Konferensi Islam (OKI) sudah melayangkan surat-suratnya ke Myanmar dan juga ke Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) guna mendesak pihak-pihak tersebut agar ikut memecahkan masalah itu.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Friday, July 27, 2012

FPI : Ariel Itu Bukan Pahlawan, Dia Itu Bintang Porno

0 comments
Arena Berita Dunia - Front Pembela Islam (FPI) menyayangkan penyambutan yang berlebihan saat bebasnya Ariel dari penjara. Ketua FPI Jakarta Salim Alatas alias Habib Selon, mengungkapkan penyambutan kebebasan Ariel terlalu berlebihan bahkan seperti pahlawan, sangat tidak wajar.

"Ariel ini kemarin waktu bebas disambut-sambut. Dia itu bukan seorang pahlawan, dia itu bintang porno, kok disambut gitu. Padahal sudah merusak moral. Ini yang kita sesalkan masyarakat yang tidak paham," katanya saat melakukan kunjungan ke Mabes Polri, Jakarta, Kamis (26/7/2012).

Lebih lanjut, dia mengungkapkan, penyambutan vokalis Peterpan itu sungguh di luar batas logika. Bagaimana bisa, seorang yang merupakan tersangka pemeran video porno dianggap bak pahlawan layaknya bintang film yang membawa nama baik bangsa.

"Kita bukannya benci seni, tapi kelompok masyarakat yang terlalu berlebihan menyambut kebebasan Ariel. Padahal itu kan merusak. Dia bukan bintang film yang membawa nama baik bangsa. Tapi bintang porno," ungkapnya.

Nazriel Ilham (Ariel) resmi menghirup udara bebas Rumah Tahanan Kebon Waru Bandung, pada 23 Juli 2012 lalu. Sejak kebebasannya, setelah menjalani dua pertiga masa tahanan, Ariel memilih untuk beristirahat dengan tidak muncul ke hadapan publik.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Janda Muda Tertipu, Ditiduri Dan Dibawa Kabur Perhiasanya

0 comments
Arena Berita Dunia - Mengaku sebagai seorang satpam yang bekerja di sebuah perusahaan besar, Widodo (37), warga Desa Kedung Adem, Bojonegoro, berhasil memperdaya Ra (27), warga Rungkut Tengah, Surabaya.

Pria yang sebenarnya berprofesi sebagai buruh bangunan itu juga berhasil menggondol perhiasan korban.

Kanit Reskrim Polsek Rungkut, Iptu Kemis Wandoko, mengatakan pelaku menggondol perhiasan milik korban senilai Rp5 Juta. “Dia ditangkap berdasarkan laporan korban ke polisi,” kata Kemis.

Menurut Kemis, Widodo sudah berkenalan dengan Ra sejak dua tahun lalu. Awalnya, Widodo mengaku sebagai komandan regu Satpam di PT Indorahama, Purwakarta, Jawa Barat, yang bertugas di Jakarta. Melihat postur tubuh Widodo yang kekar, Ra pun percaya. Widodo juga mengaku digaji besar.

Dengan berbagai rayuan, janda beranak satu itu pun jatuh ke pelukan Widodo. Sepekan sekali, Widodo bertandang ke kos Ra. Keduanya kerap berhubungan layaknya suami-istri.

Suatu saat, Widodo akan pulang ke istri sahnya di Bojonegoro. Sebagai alasannya, Widodo mengaku ada tugas di Jakarta. Dia juga meminta uang serta perhiasan untuk memenuhi kebutuhan selama bekerja di Jakarta.

Kebusukan Widodo kelamaan terkuak. Ra sudah curiga karena sikap Widodo tidak seperti orang bergaji besar.

“Korban akhirnya mengetahui jati diri sebenarnya Widodo. Dia pun melapor ke polisi,” ungkap Kemis.

Sementara itu, Widodo mengaku uang dan perhiasan tersebut hanya dipinjam. “Saya bilang ke dia, uang itu untuk kebutuhan karena gaji selama tiga bulan belum cair,” akunya.

Satpam gadungan ini terancam dijerat dengan Pasal 378 KUHP tentang penipuan.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Disindir Masalah Adzan, Ini Tanggapan Timses Jokowi

0 comments
Arena Berita Dunia - Ustadz H. Miftah Rais menyampaikan bahwa calon incumbent Pilgub DKI 2012 Fauzi Bowo kalah, maka tidak akan lagi terdengar lagi adzan di Masjid Assyukur, Pegangsaan, Jakarta Pusat. Terkait hal itu, tim sukses pasangan calon Joko Widodo- Basuki Tjahaja Purnama, Denny Iskandar, menilai apa yang telah dikatakan oleh ustadz tersebut adalah suatu yang lucu.

"Adzan itu suatu yang indah, tidak akan terpengaruh dengan menang atau kalahnya gubernur," ungkap Denny saat berbincang dengan Okezone, Kamis (26/7/2012).

Bahkan kata dia, saat berada di luar angkasa sekalipun adzan masih dapat terdengar. "Adzan itu panggilan dari Sang Pencipta yang disyiarkan," sambungnya.

Menyoal tindak lanjut atas apa yang telah dilakukan oleh tim sukses pesaingnya itu, Denny menyatakan pihaknya akan mendoakannya saja. "Bulan Ramadan itu bulan baik, jadi kita akan mendoakan supaya teman-teman (tim sukses Foke-Nara) dapat bertindak lebih baik," kata dia.

"Kalau dari mekanisme politik, saat kami menemukan bentuk pelanggaran, ya kami tentunya juga akan melaporkan pada pihak yang berwenang," terang Denny.

Namun, kata Denny, dirinya telah menegaskan kepada seluruh kader dan juga simpatisan untuk bertindak secara elegan. "Dan kami dengan tegas melarang seluruh kader dan simpatisan untuk membalas atas apa yang sudah kami terima," ungkapnya.

Sebelumnya, kata Denny, pasangan usungan PDIP dan Partai Gerindra itu juga mendapatkan tuduhan SARA dalam ceramah yang disampaikan besan dari Gubernur DKI Jakarta di daerah Rawamangun, Jakarta Timur.

"Saat itu, ada orang dari tim kita yang menyaksikan langsung, ketika semakin lama makin meninggi ceramahnya, maka kita bawa panwas kota ke acara tersebut. Jadi istilahnya sudah tertangkap tangan," pungkasnya.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Taliban Siap Serang Myanmar Untuk Rohingya

0 comments
Arena Berita Dunia - Kelompok militan Taliban Pakistan mengancam akan menyerang Myanmar untuk membalas dendam atas peristiwa pembantaian Muslim Rohingya. Taliban juga mendesak Pemerintah Pakistan agar memutuskan hubungan dengan Myanmar.

Gerakan Tehrik-e-Taliban mengklaim dirinya sebagai pembela warga Muslim di Myanmar. Taliban pun menuntut Pemerintah Pakistan agar segera menutup kantor Kedutaan Besar Myanmar di Kota Islamabad.

"Kami akan membalas darah kalian. Bila Kedutaan Besar Myanmar tidak ditutup, kami tidak hanya akan menyerang Myanmar, kami juga akan menyerang Pakistan yang merupakan Sahabat Myanmar," ujar juru bicara Taliban Ehsanullah Ehsan, seperti dikutip PTI, Jumat (27/7/2012).

"Kami juga menyerukan kepada media yang menyebut dirinya sebagai perwakilam Islam, untuk menyiarkan siaran berisi fakta-fakta yang terjadi di Myanmar dan warga Muslim Myanmar," tegasnya.

Meski demikian, Taliban tidak mengatakan, apakah mereka akan mengirim militan-militannya ke negeri yang sempat dipimpin junta militer itu. Pernyataan ini merupakan ancaman pertama dari Taliban Pakistan terhadap Myanmar. Sejauh ini, Taliban Pakistan hanya membahas isu-isu yang berkaitan dengan Afghanistan.

Sejauh ini, kantor Kedutaan Besar Myanmar di Islamabad tidak mengeluarkan komentar mengenai insiden ini. Sejumlah pengamat juga meragukan kemampuan Pakistan untuk melakukan serangan bom di Myanmar. Sementara itu, Pemerintah Pakistan sebelumnya mengatakan bahwa negaranya berharap Myanmar sanggup mengatasi insiden berdarah itu.

Konflik komunal terjadi di wilayah Arakan, Myanmar, antara warga Muslim Rohingya dan Budha. Peristiwa itu menewaskan banyak orang dan ribuan warga Rohingya pun melarikan diri dari wilayahnya.

Warga Muslim itu lari ke Bangladesh yang berdekatan dengan Myanmar. Meski demikian, mereka juga menghadapi deportasi dari pemerintah.

Amnesty International turut melaporkan sejumlah bukti-bukti adanya peristiwa pemerkosaan, penghancuran properti, dan pembunuhan terhadap warga Muslim yang dilakukan oleh warga Budha serta pasukan Myanmar. Arus distribusi bantuan pun diblokir oleh warga dan pasukan.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Thursday, July 26, 2012

Ustadz Miftah : Foke Kalah, Adzan Di Masjid Bisa Tidak Ada

0 comments
Arena Berita Dunia - Sejumlah Ustadz di Jakarta dituding telah menyudutkan pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo- Basuki Tjahaja Purnama dalam sejumlah ceramahnya di masjid-masjid. Seperti apa isi ceramah berbau SARA tersebut.

Hal itu terlihat saat ustadz H Miftah Rais ceramah di Masjid Jami Assyukur, Jakarta Pusat. Saat itu Fauzi Bowo sedang melakukan safari ramadan dan kunjungan di perumahan padat penduduk di Jalan Tambak Matraman Jaya, Jakarta Pusat itu

Foke, sapaan akrab Fauzi Bowo, melakukan salat Ashar berjamaah yang di lanjutkan dengan ceramah dari ustad setempat H. Miftah Rais.

Dalam ceramahnya, Miftah menyatakan Jakarta memerlukan pemimpin yang tidak hanya jenius tetapi juga religius. Dia mengatakan, "Cuma Gubernur DKI yang punya majelis taklim di rumahnya," kata Miftah di Masjid Jami Assyukur, Rabu (25/7/2012).

Kata dia warga Pegangsaan harus tetap mawas diri. "Kalau tidak, bisa-bisa Adzan di masjid ini tidak ada lagi," ujarnya.

Kata Miftah, bila Foke tak menjabat Gubernur lagi, maka aktivitas di masjid akan dipersulit. "Susahnya, kita nanti akan juga tidak mendengarkan dzikir di masjid tercinta ini, sampaikan pada semua saudara kita, jangan sampai kita menjual iman kita dengan harga yang murah." tambah Miftah.

Miftah berharap pada jamaah dan seluruh warga, untuk medoakan Foke memenangkan putaran dua Pilgub DKI yang akan dilangsungkan 20 September mendatang. "Saya menaruh harapan pada jamaah dan seluruh warga Pegangsaan ini, supaya mendoakan pak Gubernur supaya dapat menang lagi," tutupnya.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Gudang Mebel Milik Walikota Solo Ludes Terbakar

0 comments
Arena Berita Dunia - Sebuah gudang  mebel  milik keluarga Wali Kota Solo, Joko Widodo, yang terletak di Jalan Jenderal Ahmad Yani Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah, hangus dilalap si jago merah, Kamis (26/7/2012) siang. Beruntung, tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Besarnya api yang menghanguskan gudang  bahan baku, beserta ratusan mebel dan kapas milik Jokowi  serta milik PT Yale Setya Senotosa itu membuat petugas  pemadam kebakaran Sukoharjo dan Surakarta harus bekerja ekstra keras.

Selain itu, banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat proses pemadaman api terhambat dan memakan waktu yang cukup lama. Petugas pemadam kebakaran terpaksa mengerahkan lima unit mobil pemadam ke lokasi kejadian.
Kerugian akibat kebakaran tersebut  diperkirakan lebih dari Rp500 juta. Pasalnya ratusan mebel siap ekspor hangus terbakar

Penanggun jawab Gudang, Andri, menjelaskan peristiwa kebakaran tersebut diketahui sekira pukul 12.30 WIB oleh Kepala Produksi Mebel PT Rakabu yang lokasinya menjadi satu dengan PT Yale Setya Sentosa.

Setelah melihat kejadian itu, kepala produksi Produksi langsung melaporkan kejadian tersebut kepada petugas pemadam. Penanggung jawab perusahaan yang datang ke lokasi hanya bisa pasrah melihat barang-barangnya hangus terbakar.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Fauzi Bowo Bagi - Bagi Di DPR

0 comments
Arena Berita Dunia - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo melakukan safari ramadan dengan mengunjungi pemukiman padat penduduk di kawasan jalan Tambak, Pegangsaan, Jakarta Pusat.

Pada kesempatan itu, Foke, sapaan akrabnya, melakukan pertemuan dengan komunitas pemuda kreatif dilanjutkan dengan melakukan salat Ashar berjamaah dengan warga sekitar di Masjid As Syukur.
Kata dia, kunjungannya ke permukiman warga ini bukanlah bagian dari kegiatan kampanye menjelang putaran kedua Pemilukada DKI Jakarta. Dia berkata kegiatan ini sudah dilakukannya sejak ia masih menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta 10 tahun lalu. 

"Jadi kalau ada yang bilang kegiatan ini kampanye, pasti dia enggak ngerti," ujar Foke, Rabu(25/7/2012).

Calon incumbent dalam Pemilukada DKI 2012 ini menyebutkan komitmennya beserta jajarannya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat DKI Jakarta seperti pembuatan KTP yang lancar serta pelayanan Puskesmas yang prima. "Orang Jakarta memiliki ekspektasi dan standar yang tinggi terhadap pelayanan.

Kami sebagai abdi masyarakat berusaha keras untuk mewujudkannya," katanya.
Usai salat Ashar Foke berkeliling kawasan perumahan yang biasa disebut warga sekitar sebagai kawasan  “DPR” (Daerah Pinggiran Rel). Dia bersama rombongan melewati jalan setapak yang hanya dibatasi pagar dengan area rel kereta api.

Foke juga terlihat memberikan uang sejumlah Rp500 ribu kepada salah satu pedagang tajil yang berada di pinggir rel. Sejumlah warga yang hendak membeli takjil untuk berbuka puasa sontak berebut mengambil makanan-makanan yang sudah dibayar Foke tersebut, "Jangan berebutan," ujar Foke.

Selain itu, Foke Juga memberikan uang dengan jumlah yang sama kepada warung kelontongan untuk disimpan dan untuk keperluan sehari-hari.(OZ)  indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Tidak Mengubah Keyakinan, Muslim Rohingya Dibantai

1 comments
Arena Berita Dunia - Salah seorang delegasi Myanmar mengatakan pada Jamaah Islamiyah bahwa para warga Muslim Rohingya di Myanmar dibantai karena mereka tidak mengubah keyakinannya. Jamaah Islamiyah (JI) sebelumnya pun mengecam keras peristiwa berdarah itu.

Pimpinan delegasi itu, Noor Husain Arakani bertemu dengan Jamaah Islamiyah di Mansoora pada Rabu kemarin dan menceritakan insiden pembantaian Rohingya. Arakani mengatakan bahwa warga Muslim di perbatasan Bangladesh menunggu bantuan tanpa adanya harapan karena Pemerintah Myanmar menutup pintu perbatasan itu.

Arakani juga menceritakan bagaimana warga Muslim Myanmar dipaksa untuk berpindah keyakinan dan mengalami penyiksaan. Mereka dipaksa untuk memakan daging babi dan minum minuman keras. Di beberapa tempat lainnya, mereka juga dibakar hidup-hidup dan tidak diperbolehkan menggunakan ponsel.

Sementara itu, Pemimpin Jamaah Islamiyah di Pakistan Sheikh Munawar Hasan menuntut komunitas internasional, khususnya para petinggi negara Muslim untuk menekan Pemerintah Myanmar dan menghentikan aksi pembantaian terhadap warga Muslim Rohingya. Pemerintah Myanmar juga diminta agar menjamin hak-hak warga Rohingya. Jamaah Islamiyah pun sudah membentuk badan amal khusus untuk Muslim Rohingya.

"Puluhan ribu warga Muslim Myanmar yang ada di perbatasan Myanmar dan Bangladesh membutuhkan bantuan kemanusiaan. Mereka disiksa oleh angkatan bersenjata. Namun komunitas internasional, media, dan badan-badan HAM hanya terdiam," ujar Munawar, seperti dikutip The News, Kamis (26/7/2012).

Bersamaan dengan itu, Sekretaris Jendral Liga Muslim Pakistan Muhammad Ali Saif mendesak seluruh negara Islam agar menolong warga Muslim di Myanmar dari kekejaman Angkatan Bersenjata Myanmar dan komunitas-komunitas. Sejauh ini, 500 desa yang dipenuhi warga Muslim di Myanmar juga dibakari.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Dari Mantan Pacar Hingga Ke Seorang Adik

0 comments
Arena Berita Dunia - Sebelum berkibar dengan Peterpan. Ariel telah menjalin hubungan cinta dengan Melly, vokalis She. Keduanya dipertemukan dalam satu manajemen yang sama di tahun 2000-an awal.
Saat berpacaran dengan Ariel, Melly masih duduk di kelas 3 SMA. Dia berpacaran selama 2,5 tahun atau hingga dia duduk di bangku kuliah. Tapi, sayang kisah cinta mereka kandas tanpa mau disebut Melly penyebabnya.

Tapi, sekalipun sudah putus keduanya masih tetap dekat layaknya orang pacaran. Belakangan Melly menganggap Ariel sudah seperti kakaknya sendiri. Bahkan, Melly yang sudah dekat dengan keluarganya, seringkali diundang orangtua Ariel setiap ada acara keluarga.

“Mereka anggap aku sudah seperti anak sendiri,” kata Melly dalam wawancara dengan sebuah media.

Saat tertimpa masalah, menghamili Sarah Amalia, Ariel pun sempat mencurahkan isi hatinya dan berkeluh kesah kepada Melly. Sebagai adik, Melly tetap memberi support kepada mantan pacarnya itu.

Selama hampir tiga tahun berpacaran, Melly mengenal Ariel sebagai sosok pria yang pemalu. Bahkan, vokalis yang banyak digandrungi wanita itu tidak memiliki cukup nyali untuk menyatakan cintanya kepada wanita. Tapi, dia tidak tahu jika Ariel berubah. Pasalnya, dia berpacaran dengan Ariel sebelum menjadi seorang superstar seperti sekarang ini.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Seorang Suami Tewas Setelah Diperkosa Ke-5 Istrinya

0 comments
Arena Berita Dunia - Bagi sebagian pria memiliki banyak istri mungkin adalah kebahagiaan tersendiri. Namun bagi seorang pengusaha di Nigeria punya banyak istri justru malapetaka.

Pengusaha yang tidak disebutkan identitasnya itu diketahui telah memiliki lima istri sebelum akhirnya menikah untuk keenam kalinya. Pria itu pun diketahui lebih banyak menghabiskan waktu bersama dengan istri keenamnya.

Sontak hal ini menimbulkan rasa cemburu yang membabi buta dari kelima istri lainnya.

Ketika tengah menghabiskan waktu dengan istri termudanya, kelima istri pria itu mendobrak masuk ke kamar sembari membawa pisau dan tongkat pemukul. Kelimanya menuntut agar suami mereka berhubungan intim dengan mereka. Demikian diberitakan Daily Post, seperti dilansir Emirates247, Rabu, (25/7/2012).

Pria itu pun memenuhi tuntutan satu per satu istrinya. Sampai akhirnya sebelum berhubungan intim dengan istri kelimanya pria itu tiba-tiba saja menghembuskan napas terakhir.

Mengetahui sang suami tewas, kelima istri pria itu pun dilaporkan melarikan diri ke hutan. Tidak disebutkan rinci bagaimana kelanjutan atas kasus ini.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Wednesday, July 25, 2012

Farhat Abas : Ariel Bisa Dapat Hukuman Dari Masyarakat

0 comments
Arena Berita Dunia - Saat sebagian masyarakat memberikan selamat atas kebebasan Nazriel Irham (Ariel) hari ini, Farhat Abbas justru mencibirnya. Dia mengungkapkan, kebebasan vokalis Peterpan itu bukan hal yang baik untuk ditiru masyarakat.

Meski telah bebas, menurut suami penyanyi Nia Daniati itu, masalah Ariel tidak akan selesai sampai di situ. Kasus video porno yang menimpanya akan selalu melekat seumur hidup dalam pribadi Ariel.

"Kalau dalam  hukum Islam itu, berzinah itu dirajam. Ini bukan yang baik untuk ditiru. Dan ini akan menjadi masalah seumur hidupnya," ungkap Farhat saat dihubungi wartawan, Senin (23/7/2012).

Meski telah menghirup udara bebas, Farhat mengungkapkan, bekas kekasih Luna Maya itu masih bisa mendapat hukuman dari masyarakat yang tidak menyukainya.

"Ariel masih bisa mendapat hukuman dari masyarakat yang tidak terima. Bisa saja dia digebukin (dipukuli) atau dilemparin batu," tandasnya.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Jokowi - Dahlan Iskan Bikin Kesepakatan

0 comments
Arena Berita Dunia - Calon Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo ternyata diam-diam telah membuat kesepakatan dengan Menteri Negara BUMN Dahlan Iskan. Apa isi kesepakatan itu?

Kata pria yang akrab disapa Jokowi itu, kesepakatan tersebut berisi kerjasama dengan Menteri BUMN, bila dirinya terpilih menjadi Gubenur DKI Jakarta. Salah satunya poin yang dicapai dalam pembicaraan dengan Dahlan Iskan adalah cara cepat mengatasi problem kemacetan yang selama ini selalu  selalu terjadi di Jakarta.

"Iya memang benar saya dan Pak Dahlan telah berbicara. Memang untuk menanggulangi kemacetan salah satunya dengan memperbanyak KRL. Namun, kalau KRL diperbanyak, harus ada solusinya. Jangan sampai setiap 5 menit perlintasan ditutup," kata Jokowi saat ditemui di Balai Kota,Solo,Jawa Tengah, Selasa (24/7/2012).

Menurut Jokowi, pembangunan infrastrukur utama merupakan alternatif utama yang harus segera dikerjakan. Jangan sampai, hanya Moda transportasi massal saja yang dipikirkan,namun fasilitas pendukungnya tidak dipikirkan.

Jokowi mengatakan, dia telah menghitung berapa total seluruh anggaran yang akan dikeluarkan untuk membangun fasilitas perlintasan kereta api,di Ibu Kota Jakarta.


"Kami telah menghitungnya. Sedikitnya ada 12 titik utama yang akan dibangun fly over kereta maupun yang didalam tanah. Itu semua akan menghabiskan dana sebesar Rp 400 miliar. Pokoknya yang utama yang harus dikerjakan,ya di kerjakan,"paparnya.

Menurut Jokowi,mengurai kemacetan memang merupakan salah satu program utama yang harus segera diutamakan. Pasalnya bila kemacetan tidak segera diatasi, sendi ekonomi akan terganggu. Meskipun menguari kemacetan di Jakarta,tidak semudah yang dibicarakan,namun Jokowi optimis,kemacetan yang selama ini menjadi problem utama, bisa diatasi.

"Yang penting ngurus putaran kedua saja dulu.Itu saja sudah pusing. Pokoknya ada perubahan nanti,"pungkasnya.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Fauzi Bahar Heran Dengan Banjir Bandang Di Kotanya

0 comments
Arena Berita Dunia - Wali Kota Padang, Fauzi Bahar, mengaku heran dengan musibah banjir bandang yang menerjang kotanya, Selasa malam kemarin. Padahal, hujan hanya mengguyur selama tiga jam.

Fauzi mensinyalir, penyebab banjir bandang yang terjadi pada pukul 18.30 WIB Selasa kemarin itu akibat penebangan liar.

“Ini jarang terjadi di Padang, padahal baru hujan tiga jam langsung terjadi banjir bandang. Paling-paling kalau hujan tiga jam hanya banjir biasa dari luapan sungai, tapi aneh, banjir bandang datang,” ujar Fauzi saat dihubungi Okezone, Rabu (25/7/2012).

Karena itu, lanjut dia, tim dari Pemkot Padang dan instansi terkait, akan menyelidiki penyebab pasti musibah tersebut.

Dia menambahkan, untuk sementara pemkot belum menetapkan tanggap darurat. Hari ini, Fauzi akan melakukan pertemuan dengan pihak terkait, apakah akan diterapkan tanggap darurat atau tidak perlu.

Sementara itu, sebagai penanganan awal, pemkot sudah menyalurkan makanan untuk sahur di tujuh titik pengungsian yang tersebar di tiga kecamatan, yakni Pauh, Kuranji, dan Nanggalo. Tiga kecamatan itu merupakan lokasi terparah yang diterpa banjir bandang dibanding dua kecamatan lainnya.

Tim terpadu dari BPBD, dinkes, TNI, Kepolisian, dan PMI, juga melakukan pelayanan kepada para korban, berupa pengobatan, pendirian tenda, dan menyalurkan bantuan logisltik lainnya.

Sejauh ini Fauzi mendapat laporan ada 10 orang yang hilang. Tim SAR masih melakukan pencarian.(OZ) indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Tuesday, July 24, 2012

Ironis, 2 Pelajar MTs Mesum Di Kamar Mandi Sekolah

0 comments
Arena Berita Dunia - Apa yang dilakukan DH, siswa MTs Sunan Kalijaga, Kalidawir, Tulungagung, Jawa Timur, sangat menyayat hati. Betapa tidak, remaja berusia 15 tahun ini nekat berbuat mesum dengan kekasih yang juga adik kelasnya, Mawar (13) di kamar mandi sekolah.

Perbuatan tidak senonoh ini terungkap karena pembicaraan keduanya saat berbuat mesum terekam dalam telepon genggam Mawar, kemudian didengar oleh keluarganya. Mengetahui kejadian ini, Imam Mukti, paman Mawar marah dan melapor ke Polres Tulungagung.

"Bersama korban, pelapor mendatangi mapolres dan mengadukan semua yang diketahuinya," kata Kasatreskrim Polres Tulungagung, AKP Lahuri di Mapolres Tulungagung, Minggu (22/7/2012).

Kepada petugas, Mawar mengakui berbuat mesum dengan kekasihnya. Perbuatan tak terpuji pertama kali dilakukan keduanya di rumah DH. Saat itu, korban digerayangi di bagian vitalnya. "Itu dilakukan saat pulang sekolah di mana rumah terlapor (DH) dalam keadaan sepi," terang Lahuri.

Belum puas, DH dan korban kembali bermesum ria di sekolahnya. Saat jam istirahat, DH mengajak Mawar ke kamar mandi. Tanpa melepas seragam, DH asik menggerayangi bagian vital korban.

"Terlapor selalu menyampaikan rasa sayang setiap menyalurkan kehendaknya. Yang bersangkutan juga mengancam korban untuk tidak menceritakan apa yang terjadi kepada siapapun," terangnya.

Imam mengaku khawatir dengan apa yang dialami keponakannya. Saat ini Mawar hidup bersama kakek dan neneknya. Sementara, ayahnya mengais rezeki dengan bekerja sebagai TKI di Malaysia. Sedangkan ibunya bekerja sebagin buruh di Kalimantan.

Lahuri mengatakan, kepolisian akan melakukan visum terlebih dulu untuk mebuktikan kebenaran laporan korban. Jika memang terbukti bersalah, DH bisa dijerat pasal 82 UU Tentang perlindungan Anak. "Adapun ancamanya minimal tiga tahun penjara dan maksimal 15 tahun penjara," pungkasnya.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

ABG Di Perkosa Berkali Kali Oleh Dua Pemulung

0 comments
Arena Berita Dunia - Dua pemulung bernama Agus Darmawan (38), dan Sudartono (40) ditangkap polisi setelah dilaporkan telah menyetubuhi seorang ABG berinisial An (14) di kawasan lapak pemulung di Jalan Bambu Larangan RT 06 RW 05, Kelurahan Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat.

Korban melapor ke Polsek Cengkareng karena sudah tidak tahan diperlakukan tidak senonoh oleh ayah dan kawan ayahnya yang bejat itu. Kepada polisi, An mengaku dia telah diperkosa puluhan kali, sejak bulan Januari lalu.

Kepala Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Jakarta Barat, Ajun Komisaris Kasranto mengatakan, perbuatan keji tersebut sempat direkam oleh salah satu pelaku dan menyebarkan ke orang lain.

"Korban dan keluarga korban yang lain juga menceritakan bahwa salah satu pelaku bahkan merekam adegan persetubuhan tersebut lalu meyebarkannya ke orang-orang lain," ucapnya saat dikonfirmasi wartawan, Senin (23/7/2012).

Kasranto pun menuturkan kejadian keji tersebut berawal pada pertengahan bulan Januari lalu. Dan saat itu Agus sedang tidur dilapaknya bersama korban dan adiknya yang masih berusia 10 tahun itu, tidak kuat menahan nafsu. Agus pun melepaskan pakaian dan memaksa korban untuk berhubungan layaknya suami isteri.

"Korban menolak, dan pelaku gelap mata akhirnya memperkosa korban," tambahnya.

Kasranto menambahkan, tidak hanya sekali Agus memperkosa korban melainkan lebih dari lima kali. Dan tanpa sepengetahuan Agus yang sedang memperkosa An untuk yang kesekian kalinya Sudarmanto diam-diam merekam adegan seronok tersebut dengan ponselnya. "Video tersebut dimanfaatkan Sudarmanto untuk mengancam korban. Jika video itu tidak mau tersebar, maka korban harus melayani nafsu binatang Sudarmanto, dan akhirnya korban melayaninya sebanyak 12 kali," tuturnya.

Korban akhirnya muak, lanjut Kasranto, pada bulan Juli korban menolak setiap ajakan Sudarmanto maupun Agus untuk melayani nafsu dua orang laki yang berprofesi sebagai pengemis diwilayah Cengkareng itu. "Korban sengaja menjauh dan tidak pulang ke tempat tinggalnya," lanjutnya.

Dikarenakan kesal karena tidak bisa lagi melampiaskan nafsunya itu, Sudarmanto akhirnya menyebarkan video mesum Agus dan korban yang direkamnya pada pertengahan Februari tersebut. "Sepupu korban akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cengkareng, dan anggota Polsek Cengkareng menangkap kedua pemulung itu pada 18 Juli kemarin," tutupnya.

Informasi yang dihimpun, Agus sekaligus ayah kandung korban mengakui dirinya berbuat seperti itu karena khilaf ditinggal oleh isteri yang meninggal karena gempa Jogja 2006 lalu. Dan Sudarmanto mengakui terpesona melihat kemolekan tubuh korban.

Atas perbuatan tersebut, kedua pria pengemis barang bekas dikenakan pasal 81 UURI No 23 tahun 2003 tentang perlindungan anak, atau pasal 287 KUHP.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Yang Begini Namanya Ngabuburit Bermanfaat

0 comments
Arena Berita Dunia - Ingin ngabuburit yang bermanfaat? Bisa datang ke Observatorium Bosscha di Lembang, Kabupaten Bandung.

Di observatorium peninggalan Belanda itu, pengunjung bisa mengenal berbagai peralatan observasi dan benda langit sambil menunggu waktu buka puasa. Caranya, pengunjung yang ingin Ngabuburit di Bosscha bisa kontak dulu ke 022-278201.

“Pada event tertentu di bulan Ramadan, pengunjung bisa request ke Bosscha,” kata peneliti Bosscha, Hakim Lutfi Malasan, kepada Okezone, Selasa (24/7/2012).

Pada prinsipnya, Bosscha tidak buka untuk kunjungan selama Ramadan. “Tetapi kalau berdasarkan permintaan pengunjung kita bisa pertimbangkan. Biasanya banyak madrasah atau pesantren yang request ke kita,” sambungnya.

Pengunjung harus mengkonfirmasi lebih dulu karena petugas pemandu Bosscha sangat sedikit. Pada Ramadan, pemandu yang umumnya mahasiswa, biasanya mereka libur.

“Kami enggak ada petugasnya, rata-rata mahasiswa,” tambah mantan Kepala Observatorium Bosscha itu.

Untuk menyiasatinya, Bosscha menugaskan mahasiswa non-Muslim menjadi pemandu. Pada sekali kunjungan, pengunjung dipandu dua atau tiga orang untuk mengajak pengunjung berkeliling Bosscha, melihat-lihat teropong, dan lainnya.

Namun, Bosscha tidak bisa menerima kunjungan yang hanya sekadar ngabuburit. Permintaan kunjungan akan diterima jika terkait kepentingan observasi atau pelajaran.

“Bosscha juga akan membuka kunjungan jika ada fenomena tertentu,” pungkasnya.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Monday, July 23, 2012

2 Kemungkinan Terkait Kasus Luna Maya - Cut Tari

0 comments
Arena Berita Dunia - Sudah hampir dua tahun sejak kasus video mesum yang melibatkan tiga selebriti papan atas tanah air, Nazriel Irham alias Ariel, Cut Tari dan Luna Maya mencuat, berkas dua nama terakhir belum juga diselesaikan oleh penyidik Bareskrim Polri. Padahal, mulai hari ini, Ariel sudah bebas bersyarat.

Polri sendiri membantah jika berkas sudah dihentikan atau SP3. Belum lama ini, kepolisian menegaskan bahwa proses hukum masih terus berjalan. Baik Cut Tari dan Luna Maya sendiri masih memungkinkan untuk kembali dipanggil.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Anang Iskandar mengatakan, waktu yang relatif lama itu tidak lepas dari kesulitan yang ditemui oleh penyidik. Menurutnya, ini terkait dengan pihak Kejaksaan Agung (Kejagung).

"Karena petunjuknya yang sulit. Kalau petunjuknya jelas saya kira mudah-mudah saja menangani kasus ini," kata Anang di Mabes Polri, Jakarta, Senin 23 Juli 2012.

Anang menjelaskan bahwa penyidik akan mengevaluasi kasus keduanya. Dan, ada dua kemungkinan yang akan terjadi.

"Pertama, dikembalikan kepada Kejaksaan dan menerima P21. Kedua, bisa juga kasus ini berhenti di SP3 karena itu konstruksi penyidikan memang begitu," ujarnya.

Anang mengakui bahwa kontruksi hukum dari kasus itu memerlukan waktu yang lama. Namun dia berjanji, jika ada perkembangan, kepolisian akan menyampaikan kepada publik.

"Posisinya memang masih tersangka, tapi perihal pemanggilan ulang itu tergantung penyidik. Kalau perlu akan dilakukan, tapi kalau tidak ya tidak," jawabnya saat ditanya kapan Cut Tari dan Luna Maya dipanggil. (VNC)indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online

Haris Rusli Moti : " Presiden SBY Itu Lebay "

0 comments
Arena Berita Dunia - Pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang meminta para menterinya yang sibuk dengan urusan politik untuk mengundurkan diri dari Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II menuai kritik.

Aktivis Petisi 28, Haris Rusli Moti mengatakan, pernyataan presiden tersebut sungguh aneh. “Presiden SBY itu Lebay,” katanya kepada okezone, Sabtu (21/7/2012).

Kata Haris, presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan seharusnya tak perlu meminta menteri untuk mundur, karena presiden memiliki hak prerogatif. “Kalau menteri tak bisa mengurus dan menjalankan pemerintahan, sebagai Presiden seharusnya tak perlu meminta mundur, tapi pecat saja menterinya, ” kata Haris.

Pernyataan presiden itu, kata Haris, menunjukkan bahwa presiden tak tahu kewenangannya. “SBY tak paham dengan keadaan di sekitarnya, aneh presiden kok minta menteri mundur,” ujarnya.

Selain itu, Haris mengatakan, bila tujuan SBY melontarkan pernyataan tersebut adalah untuk mengkritik partai politik, seharusnya SBY dululah yang lebih dahulu mundur dari jabatannya sebagai presiden. “SBY itu kan juga ketua Dewan Pembina Partai, dia juga menjadi bagian dari partai politik, kalau mau memberi contoh sebaiknya dia yang berhenti dulu baru menyerukan menterinya yang sibuk di partai juga mundur,” kata Haris.

Dikatakan Haris, SBY tidak memliki keberanian untuk memecat para pembantunya, apalagi menteri-menteri yang menjabat sebagai ketua umum Partai Politik. Seperti diketahui ada tiga menteri yang menjabat sebagai ketua umum partai politik, yakni Menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Radjasa (Ketua Umum PAN), Menteri Agama Suryadharma Ali (Ketua Umum PPP), dan Menakertrans Muhaimin Iskandar (Ketua Umum PKB).

“SBY itu terlihat takut, karena memang selama ini SBY bukan seorang pemimpin, seharusnya tugas pemimpin itu memutuskan sesuatu, tapi ini kok hanya melontarkan pernyataan,” katanya.

Seperti diberitakan,  SBY menyerukan kepada menterinya yang sibuk mengurus partai untuk segera mundur. "Mari bersama-sama dan seperti dulu tahun 2008. Bagi saudara yang memang tidak bisa membagi waktu dan harus menyukseskan tugas politik, parpol manapun, saya persilakan baik-baik untuk mengundurkan diri," tegas Presiden dalam sambutanya di sidang kabinet, Kamis 19 Juli 2012.

Jika ada menteri yang datang kepadanya dengan alasan ingin fokus di partai politik, SBY tak dapat menghalangi. "Jadi kalau memang, Pak SBY saya tidak bisa bagi tugas begini, dan saya punya tanggungjawab dan bagaimana kalau saya tidak tugas di pemerintahan agar saya bisa tugas di politik. Kalau itu memang pilihan dan tujuannya jelas, saya tidak bsia halang-halangi, tidak bisa," tuturnya.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online
Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125